BAHASA PEMROGAMAN C/C++

tentang bahasa c & c++
Berbicara tentang C++ biasanya tidak lepas dari C, sebagai bahasa pendahulunya. Pencipta C adalah Brian W. Kerninghan dan Dennis M. Ritchie pada sekitar tahun 1972, dan sekitar satu dekade setelahnya diciptakanlah C++, oleh Bjarne Stroustrup dari Laboratorium Bell, AT&T, pada tahun 1983. C++ cukup kompatibel dengan bahasa pendahulunya C. Pada mulanya C++ disebut “ a better C “. Nama C++ sendiri diberikan oleh Rick Mascitti pada tahun 1983, yang berasal dari operator increment pada bahasa C.
Keistimewaan yang sangat berarTi dari C++ ini adalah karena bahasa ini mendukung pemrograman yang berorientasi objek ( OOP / Object Oriented Programming).

Bahasa C adalah

sebuah bahasa pemrograman yang dipakai untuk membuat suatu program komputer. Bahasa C dirancang oleh DENNIS M. RITCHIE. Bahasa C adalah bahasa pemrograman prosedural. Disebut demikian karena bahasa C memiliki fungsi-fungsi yang akan dijalankan oleh program utama. Fungsi tersebut dapat dibagi menjadi 2, yaitu fungsi yang khusus dibuat dan digunakan untuk program tertentu yang dibuat dan fungsi yang terdapat di dalam header. Contoh header yang ada di dalam bahasa C adalah stdio, iostream, stdlib, math, conio, dll. Di dalam header tersebut telah tersedia berbagai macam fungsi, contohnya printf, scanf, rand, sqrt, cin, cout, dsb. Header tersebut harus diletakkan di dalam program dengan menggunakan preprocessor directive #include. Masing-masing fungsi tersebut memiliki aturan tersendiri dalam penggunaannya.

Yang namanya bahasa, pasti memiliki aturan-aturan dalam penggunaannya. Jadi, bila kita menyalahi aturan tersebut, maka komputer akan bingung dan pesan kita tidak tersampaikan dengan baik atau bahkan sama sekali tidak dimengerti oleh komputer. Bahasa C memiliki fungsi yang harus ada di dalamnya, yaitu fungsi main. Fungsi inilah yang akan menjalankan fungsi-fungsi yang lainnya (bila ada). Tanpa fungsi main tersebut, program tidak dapat dieksekusi tapi bisa dikompilasi. Atau bisa dikatakan bahwa tanpa fungsi main, program tidak akan mengalami error, tetapi program tersebut tidak akan menghasilkan output apa-apa.

Bahasa C merupakan bahasa pemrogarman yang bersifat portable

yaitu dengan sedikit atau tanpa perubahan, suatu program yang ditulis dengan bahasa C pada suatu komputer dapat dijalankan pada komputer lain.

Selain itu, bahasa C juga dapat digunakan untuk membangun beragam aplikasi mulai dari pemrograman sistem, aplikasi, data base, sistem operasi , virus, game bahkan ada pula yang menerapkannya untuk kecerdasan buatan.
Sebagai bahasa yang digolongakan dalam middle level language, bahasa C memiliki kemudahan didalam mengakses perangkat keras, juga kecepatan prosesnya yang mendekati low level language seperti assembly, namun memberikan kemudahan yang tidak ditawarkan assembly.
Demikian sedikit uraian yg saya ketahui tentang Bahasa pemrogaman C yg dapat saya jelaskan dari beberapa refrensi Modul Praktikum Pemrogaman Dasar (Bahasa C/C++).